Kia Morning seperti model Kia terkini juga dirancang oleh desainer kendaraan ternama, Peter Schyer. Sebelumnya desainer ini telah memiliki reputasi terbaik saat masih berada di pabrikan Audi. Peter mendesain Kia Morning sebagai mobil kompak yang gayanya tidak lekang oleh waktu.
Berdasarkan pengujian yang dilakukan, rata-rata konsumsi bahan bakar Kia Morning itu berada di kisaran 1 liter untuk 18,57km. Hal itu bisa dicapai karena mesin dual CCVT yang canggih dan diatur oleh komputer. Jika dibandingkan dengan kelas lain yang masuk segmen 1.000cc, biasanya mobil hanya mengandalkan mesin DOHC. Memiliki tenaga yang sama dengan Kia Morning, tapi mesin dipaksakan untuk kerja keras.
Di dalam kabin Kia Morning, bisa memuat 5 orang. Tidak hanya itu, seperti layaknya mobil kaum perkotaan, bagian bagasi bisa diratakan dengan bangku belakang, sehingga bisa membawa banyak muatan.
Kenapa senyap? Dilihat dari interior ada 3 lapisan (layer) foam yang tebal. Kemudian engine mouting yang sudah mengadopsi sistem hidrolik. Dimana hidrolik meredakan getaran mesin masuk kabin.
Di pintu ada karet dan menempel di kendaraan. Di antara pintu depan dan belakang juga ada lapisan yang bisa meredam suara bising dari luar.
Dual CCVT Kia Morning memang luar biasa, karena tidak ada di kelasnya yang pakai teknologi ini. Lalu ada fitur MDDS, ada torque sensor, pada kecepatan rendah setir terasa berat, karena ban menyentuh tanah sehingga baik untuk keamanan agar mobil tidak melintir jika setir terlalu ringan hadapi medan bergelombang.
Sistem audio yang cukup baik disertai juga tilt steering. Kemudian fitur penghangat kabin (heater) juga tergolong unik. Mengapa? Karena sistem pendingin udara (AC) bisa disesuaikan jika terlalu dingin.
Biasanya mengandalkan airbags, tapi Kia Morning memberikan keamanan berkendara yaitu, frontal impact. Benturan pada frame monokok akan direndam ke 4 titik. Sehingga benturan tidak sampai ruang kabin. Jika tabrakan dr samping, ada reinforce center pilar dan door impact beam.
Kualitas dunia,baik di Indonesia, Eropa dan Amerika, Kia Morning memiliki kualitas yang sama. Kendaraan ini CBU dan berani kasih garansi 5 tahun.